Selasa, 25 September 2012






Bintang Itu Menghampiriku

            Sejuta bintang di langit, hanya satu yang ku raih...
            Sejuta cita-cita di hati, hanya satu yang kuingini...
            Bidang seni... Itu kemampuan saya, meskipu kata orang saya tak begitu ahli dalam bidang tersebut, namun saya sangat yakin bahwa kesuksesan saya berada di dalamnya.
            Dari sekian ragam bidang seni, hanya satu yang saya minati, yaitu bidang gambar-menggambar. Dalam hal ini bisa di bilang saya sudah bersahabat pada semua yang berhubungan dengan gambar. Berbagai lomba telah saya ikuti, dari tingkat dasar sampai jenjang perguruan tinggi. Tentunya yang berhubungan dengan kesenian.
            Alhasil, yang dulu hanya sebatas mimpi-mimpi indah yang tak tahu kapan semua itu jadi nyata, kini datang dengan sendirinya. “Bintang Itu Menghampiriku”. Bintang yang penuh dengan impian iyu datang kepadaku.
            Tak kan pernah ku sia-sia kan semua itu.
            Sekarang saya sudah berkeluarga, profesi saya sebagai dosen Ilmu Komunikasi di s`lah satu universitas ternama di dunia. Saya juga mempunyai toko percetakan “Al –Jamil” yang alhamdulillah menduduki 5besar dari berbagai toko di indonesia. Mengingat masyarakat di desa yang kurang akan pendidikan, saya berinisiatif untuk mendirikan sebuah yayasan “Funuunun Jamilah”  yang didalam nya menyangkut bidang kesenian. Dan alhmduillah juga, masyarakat dapat menerima dengan baik.
            Mungkin inilah yang dinamakan mukjizat tuhan yang Maha kuasa. 4 tahun silam yang hanya sebuah mimpi, kini menjadi nyata.
            Misi saya: Masyarakat di seluruh dunia harus mengerti bahwa tak selamanya orang yang berkemampuan dalam bidang seni itu bodoh. Bahkan sebenarnya mereka sangat cerdas, karena mereka mampu berkreasi serta berinovasi sesuai keinginan mereka.
            Seni itu bebas, kebebasan menbawa kita dalam keberanian, sedangkan keberanian membawa kita dalam kesuksesan. Selagi kita memiliki keinginan yang kuat, maka jalanilah sekuat tenaga juga, pantang menyerah, mohon kepada tuhan, setelah itu berpasrahlah. Yakinlah bahwa kesuksesan pasti datang kepada kita.
            Pesan buat orang yang berhobi dalam bidang seni: Selalu semangat, pantang menyerah, percaya dan yakinlah bahwa kesuksesan pasti datang kepada kita.
SEKIAN